- Program Kegiatan SGI, Pemantik Guru MIN Semakin Aktif dan Kreatif
- Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Hadiri Pembukaan Program Beasiswa Pembinaan Kepala Sekolah dan Guru Kabupaten Bekasi
- Kepala Kemenag Kab. Bekasi Hadiri Pemasangan Tiang Pancang Pertama Masjid Al Muhajirin Lippo Cikarang
- Gelar Silaturahmi DPD FK KBIHU Kabupaten Bekasi dengan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat
- Cegah Konflik Pemilu, Ini Upaya Kemenag Kabupaten Bekasi
- Rakernas 2024, Begini Pesan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bekasi
- Monev Penggunaan Dana BOS, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bekasi minta Tingkatkan Kualitas Pendidikan Madrasah
- Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bekasi Gelar Silaturahmi bersama Tenaga Pramubakti
- Peringatan Hari Guru tahun ini, Kankemenag gaungkan peningkatan pembelajaran
- Adu Pantun Warnai Pisah Sambut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bekasi
Diklat OSIS : Jiwa Kepemimpinan OSIS MAN 1 Bekasi diuji

Keterangan Gambar : Pembina OSIS MAN 1 Bekasi, Misin Baehaqi, M.Pd ketika membuka kegiatan Diklat OSIS (pendidikan dan pelatihan) bertempat di lapangan Basket MAN 1 Bekasi, Sabtu (14/01/2023)
Bekasi,-HumaskemenagKabBekasi
Pengurus OSIS MAN 1 Bekasi yang baru saja dilantik mengikuti Diklat (pendidikan dan pelatihan). Diharapkan, dengan adanya Diklat tersebut, para pengurus OSIS bisa mempunyai jiwa kepemimpinan, nasionalis, dan juga bisa menjadi siswa panutan bagi siswa-siswa lain. Kegiatan tersebut di selenggarakan di MAN 1 Bekasi dari tanggal 14 Januari s.d 15 Januari 2023.
Baca Lainnya :
- Implementasi Kurmer, MAN 1 Bekasi gelar Festival Budaya Bekasi0
- Siswa kelas XI MAN 1 Bekasi gelar kegiatan GO tO Campus (GTC) ke UNY dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta0
- GURU PEMIMPIN, GURU MASA DEPAN0
- Kemenag Kab. Bekasi Sambangi PCNU Kab. Bekasi Bahas Kualitas Pendidikan Agama dan Keagamaan0
- TANTANGAN GURU PAI DALAM MENGHADAPI SOCIETY 5.00
Kepala MAN 1 Bekasi, Drs. H. Amal Basyari mengatakan bahwa organisasi pasti ada pengurus serta untuk kelancaran proses kegiatan organisasi tersebut. untuk itu perlu diadakan Diklat untuk membangun kepemimpinan dalam berorganisasi.
Beliau berpesan supaya para pengurus OSIS “baru” mengikuti semua materi yang disampaikan oleh Pembina dan narasumber dengan sebaik mungkin sebagai bekal para pengurus OSIS dalam menjalankan organisasinya. Bagi para pengurus diberikan beberapa materi yang menunjang bagi OSIS, diantaranya adalah materi kepemimpinan, organisasi dan juga public speakin
Ditambahkan, tujuannya agar semua pengurus OSIS memiliki jiwa pemimpin yang amanah, bertanggung jawab dan adil. Diharapkan, pengurus mampu bekerja dengan baik pada suatu organisasi dimana setiap anggota dalam organisasi harus memiliki sikap terbuka dan mau bekerjasama agar organisasi terus eksis.
Pembina OSIS MAN 1 Bekasi, Misin Baehaqi, M.Pd ketika di minta tanggapan mengatakan Diklat (pendidikan dan pelatihan) dilaksanakan selama dua hari mulai Tanggal 14 hingga 15 Januari 2023 di sekolah dengan diikuti oleh 30 pengurus OSIS.
“Diklat ini adalah kegiatan rutin, namun tahun kemarin terhenti, karena pandemi, tahun ini kita adakan kembali,” terangnya.
Misin yang juga guru PAI menerangkan, selama kegiatan berlangsung para peserta kegiatan akan diberi materi tentang kepemimpinan, nasionalisme, keorganisasian, public speaking, kehumasan, Persidangan, dan menejemen keuangan.
“Menjadi seorang pemimpin haruslah dimulai dari diri sendiri. Di antaranya melalui latihan mengendalikan sifat buruk pada diri sendiri dengan sungguh-sungguh. Selain itu latihan bertindak dengan penuh tanggung jawab juga mutlak dilaksanakan,” ungkapnya, saat ditemui Minggu (15/1/2023).
Menurutnya, di antara karakter kepemimpinan itu adalah seorang pemimpin harus mampu berjiwa sabar, profesional, inovatif, serta mempunyai integritas yang tinggi.
“Maka dari itu melalui kegiatan diklat ini pihak sekolah bermaksud membentuk karakter siswa agar mampu berpikir dan berjiwa besar,” imbuhnya.
Salah satu peserta Diklat, haldyka excel paleva, mengaku sangat senang mengikuti kegiatan diklat Osis, karena dalam kegiatan tersebut diajarkan tentang berbagai hal yang berkaitan dengan keorganisasian dan kepemimpinan (leadership).
“Saya suka materi organisasi dan juga kehumasan, karena melatih kedisplinan, kekompakan dan juga kerjasama serta inovasi kehumasan dalam bidang digital untuk penunjang organisasi,” pungkasnya.(HR)
Kontributor: Heri Herdianto
